Kuliah di Hungaria

Pernah dengar Budapest?

Salah satu kota paling menarik di Eropa ini merupkan ibu kota Hungaria yang sangat bersejarah. Keindahan kota, sejarah, dan arsitekturnya dinobatkan oleh UNESCO sebagai salah satu pemandangan kota yang luar biasa di dunia.

Image result for budapest

Salah satu event budaya di Busapest adalah Sziget Music Festival yang digelar tiap Agustus di pulau Obudai, pusat sungai Donau. Festival ini dimeriahkan oleh para seniman dunia dan ada juga sejumlah aktifitas lain seperti taman hiburan, dll.

Image result for Sziget music festival

Nah, untuk kamu yang berniat kuliah di benua Eropa, kuliah di Hungari yang terletak diantara Eropa tengah dan timur ini bisa jadi salah satu pertimbanganmu. Mahasiswa Internasional di Hungaria didominasi oleh mahasiswa Turki dan beberapa negara Eropa lainnya.

Wah sendirian dong?

Sebagai mahasiswa internasional yang memilih kuliah jauh dari tanah air, mengenal banyak orang dari berbagai negara tentu akan menjadi pengalaman berharga yang tidak terlupkan sepanjang hidup.

Kenapa kuliah di Hungaria?

  1. Biaya hidup di Hungaria relative lebih murah dibanding negara-negara Eropa lain.
  2. Ada banyak mata kuliah yang diajarkan dengan 100% bahasa Inggris.
  3. Meskipun bahasa Inggris bukan bahasa resmi Hungaria, hampir semua mahasiswa disana mampu berbahasa Inggris. Hal ini akan memudahkanmu berinteraksi dengan mereka baik dalam pergaulan ataupun berbagi ilmu.
  4. Orang-orang Hungaria cenderung ramah dan menyapa saat bertemu.
  5. Jumlah kelas yang kecil membuat proses belajar mengajar lebih efektif, Dosen dan siswa bisa lebih saling mengenal satu sama lain.
  6. Kamu juga bisa mendapatkan kesempatan untuk bekerja selama masa studi.

Living Cost di Hungaria

Di Hungaria, rata-rata kamu membutuhkan biaya hidup sekitar 150,000 Hungarian forints (HUF) atau sekitar Rp 7,650,000 per bulan. Biaya tersebut mencakup makanan, akomodasi, dan transportasi.

Untuk detailnya sebagai berikut:

Biaya akomodasi : 20,000 – 70,000 HUF

Lokal transportation : 350 – 9500 HUF

Biaya makan : 21.100 – 26,400 HUF

 

Pendidikan di Hungaria

Hungaria sangat terkenal di bidang ilmu pengetahuannya, terutama kedokteran. Pendidikan tinggi di Hungaria dibagi menjadi tiga: alapképzés (sarjana), mesterképzés (master) dan doktori képzés (doktor).

Sarjana diselesaikan dalam 3 sampai 4 tahu, master dalam 1 sampai 2 tahun, dan doctor selama tiga tahun.

Jika kamu menginginkan pendidikan berkualitas di eropa dengan biaya yang cukup terjangkau, Hungari rasanya cocok buat kamu.

Dokumen yang biasanya diperlukan saat ingin mendaftar kuliah di Hungaria

Diantara dokumen yang  perlu kamu persiapkan saat ingin mendaftar kuliah di Hungaria antara lain:

  • Passport
  • Passfoto ukuran passport
  • Formulir pendaftaran
  • Bukti asuransi kesehatan selama masa studi
  • Bukti pembayaran biaya kuliah
  • Letter offer
  • Bukti pengaturan akomodasi

Tempat Wisata di Hungaria

Selain karena alasan studi, tentunya kamu juga ingin berwisata di negara tujuan. Di Hungaria, ada banyak tempat wisata yang instagramable dan tentunya akan mewarnai penglaman kuliahmu disana. Berikut tempat-tempat yang bisa kamu kinjungi

Heroes Square

Image result for heroes square hungary

Heroes square adalah alun-alun terbesar dan merupakan salah satu tempat wisata yang paling banyak dikunjungi di Budapest. Heroes Square ini terletak di ujung Andrássy Avenue dan sekaligus merupakan stasiun Milenium Underground yang didampingi dua bangunan penting : Museum Seni Rupa dan Kunsthalle (Aula Seni).

Buda Castle 

Image result for buda castle

Castle ini pertama kali dibangung pada abad ketigabelas setelah suku Mongol menyerang Hungaria. Buda Castle ini adalah salah satu situs bersejarah di Budapest dan akan sangat indah jika kamu berkunjung pada malam hari.

Tertarik kuliah di Hungaria?

Lengkapi formulir online dibawah ini untuk bimbingan dan informasi lebih lanjut