Hal-Hal Yang Harus Dipersiapkan Sebelum Daftar Kuliah Di Luar Negeri

Daftar Kuliah Luar Negeri

Daftar Kuliah Luar Negeri tentunya perlu persiapan yang matang. Kita harus mempersiapkan banyak hal dari jauh-jauh hari atau bahkan berbulan-bulan sebelumnya. Berikut beberapa hal yang bisa dipersiapkan sebelum daftar kuliah luar negeri:

  1. Tentukan Jurusan, Universitas, dan Negara Tujuan

Saat ini, untuk daftar kuliah luar negeri, hal yang paling pertama yang harus kita lakukan adalah menentukan jurusan, universitas dan negara tujuan. Hal ini harus benar-benar dipertimbangkan dan jangan lupa untuk riset mendalam terlebih dahulu, jadi jangan sampai kita salah pilih jurusan, universitas, atau bahkan salah pilih negara karena kurang riset.

Terlebih jika negara tujuan memperbolehkan kita untuk memilih lebih dari satu pilihan program dan universitas, maka kita juga disarankan untuk tidak hanya memiliki satu pilihan jurusan atau program saja, supaya peluang diterima menjadi lebih besar.

  1. Baca semua persyaratan dan waktu pendaftaran

Sebelum mendaftar, pastikan kita sudah membaca semua persyaratannya secara keseluruhan. Setiap universitas, jurusan, dan negara tujuan bisa berbeda-beda ketentuannya, jadi tidak ada salahnya membaca persyaratan berulang kali supaya kita lebih paham tentang persyaratannya dan tidak salah dalam mempersiapkan dokumen apa saja yang dibutuhkan. Selain itu, perhatikan waktu pendaftarannya. Walau durasi pendaftarannya cukup panjang, kita sudah bisa mulai mempersiapkan dokumen yang dibutuhkan dari awal. Termasuk menerjemahkan dokumen dengan penerjemah tersumpah apabila diperlukan. Karena itu juga akan memakan waktu berhari-hari. Jangan dibiasakan untuk mendaftar sebelum deadline berakhir.

  1. Sumber Dana Pendidikan

Biaya menjadi salah satu hal yang sangat penting dan tidak boleh dilupakan saat kita ingin memperisapkan untuk daftar kuliah di luar negeri. Sebelum mendaftar, kita harus menentukan apakah kita mau kuliah menggunakan beasiswa atau dana pribadi. Biaya kuliah  dan biaya hidup di luar negeri tentunya tidak murah sehingga dana yang dibutuhkan juga sangat besar.

Cari tau juga tentang informasi beasiswa yang disediakan universitas. Biasanya universitas menyediakan beasiswa full funded yang mencakup seluruh biaya studi ataupun potongan biaya studi sesuai dengan kualifikasi mahasiswa saat mendaftar. Jadi tidak ada salahnya untuk mencoba daftar beasiswa yang disediakan oleh universitas yang kita tuju.

  1. Persiapkan sertifikasi bahasa

Belajar bahasa asing sangat penting jika kita mau daftar kuliah di luar negeri. Biasanya universitas-universitas luar negeri mensyaratkan sertifikat bahasa untuk calon mahasiswa baru. Tiap negara, jurusan, dan universitas punya aturan yang berbeda-beda. Jika kita mengambil program kuliah dalam Bahasa Inggris, maka diperlukan sertifikasi Bahasa Inggris seperti IELTS atau TOEFL. Cek juga score minimum yang diperlukan oleh kampus/jurusan yang kita daftar. Karena bisa saja jurusan/kampus tertentu memerlukan score yang lebih tinggi atau lebih rendah dibandingkan jurusan/kampus yang lain.

Selain sertiifikasi Bahasa Inggris, jika program yang kita pilih tidak dalam Bahasa Inggris, maka kita juga perlu mempersiapkan sertifikasi bahasa lainnya tergantung ketentuan dari kampus di negara tujuan yang kita pilih.

Sebelum mempersiapkan untuk tes sertifikasi bahasa, ada baiknya juga agar kita bisa mengambil kursus persiapan tes sertifikasi agar saat tes kita bisa lebih siap dan mendapatkan hasil yang maksimal

  1. Persiapkan menulis Motivation Letter atau rencana studi

Selain mempersiapkan dokumen seperti paspor, ijazah, transkrip, dan dokument pendukung lainnya, biasanya banyak kampus di luar negeri yang meminta calon mahasiswa yang akan mendaftar di kampus mereka untuk membuat motivation letter.

Hal ini perlu diperhatikan karena  ini salah satu persyaratan penting ketika kita ingin daftar kuliah di luar negeri. Pastikan kita mempesiapkan motivation letter dengan baik dan tidak ada kesalahan dalam penulisan agar peluang kita diterima juga lebih besar.